Alvin Dwi Reza Menjadi terbaik dari yang terbaik dengan mengedepankan 5B (Beribadah, Berdoa, Berjuang, Belajar, Berikhtiar)

Cara Ternak Burung Perkutut

2 min read

cara ternak burung perkutut

Burung Perkutut merupakan salah satu burung yang multifungsi karena dapat dimanfaatkan pembudidaya untuk bisnis, lomba, maupun untuk keperluan yang lain. Perkutut mudah beradaptasi dengan lingkungan sekitar sehingga tidak menyulitkan pembudidaya. Cara ternak burung Perkutut relatif mudah dibandingkan burung yang lain.

Kali ini Nonaternak akan membahas tentang cara budidaya burung perkutut. Cara ternak Burung Perkutut tidak begitu susah, hal yang perlu diperhatikan adalah tentang pasokan makanan, dan kondisi kebersihan lingkungan sekitar terutama kandang. Berikut adalah kiat kiat sukses budidaya Burung Perkutut.cara budidaya burung perkutut untuk pemula

Cara Ternak Burung Perkutut

Burung Perkutut memiliki warna yang dominan gelap sehingga menambah daya wibawa pada burung tersebut. Sistem perkembangbiakannya cukup mudah dan cepat panen. Kicauan suara Burung Perkutut sangat merdu sehingga menjadi daya tarik tersendiri bagi pencinta binatang untuk membudidayakannya. Perlu diketahui bahwa Burung Perkutut termasuk dalam kingdom vertebrata jenis aves dan berkembangbiak dengan cara bertelur. Adapun cara ternak Burung Perkutut sebagai berikut.

1. Pemilihan Bibit Burung Perkutut

Bibit Burung Perkutut yang direkomendasikan untuk dibudidayakan dalam cara ternak Burung Perkutut yakni bibit yang telah lulus seleksi ataupun penyortiran. Pemilihan bibit tidak boleh dianggap sebelah mata, hal tersebut karena bibit merupakan salah satu kunci utama selain perawatan yang baik dalam budidaya agar meraih kesuksesan.

Bibit berpengaruh terhadap cara budidaya Burung Perkutut secara koloni di kandang minimalis sederhana karena semakin banyak bibit yang dibudidayakan, maka hal tersebut juga akan memengaruhi luas kandang yang digunakan.

Adapun kriteria bibit yang lulus seleksi yaitu bibit memiliki usia yang produktif, kondisi tubuh sehat atau tidak cacat, kondisi bulunya baik dan tidak rontok. Selain itu, indukkan juga berpengaruh terhadap bibit yang dihasilkan. Jadi usahakan memilih indukkan Burung Perkutut yang berkualitas.

2. Tempat Budidaya Burung Perkutut

Ada beberapa tempat budidaya yang dapat digunakan untuk membudidayakan Burung Perkutut, yaitu di dalam kandang atau di sangkar. Tempat budidaya tersebut memiliki kelebihan dan kekurangan masing masing. Ukuran tempat budidaya kandang yang cocok untuk membudidayakan burung perkutut yaitu kurang lebih 3 m x 2,5 m x 2 m dapat diisi 4 sampai 6 Burung Perkutut (tergantung dari ukuran burung).

Pada prinsipnya cara budidaya Burung Perkutut secara koloni di kandang minimalis sederhana tidak membutuhkan biaya yang cukup banyak, bahkan kamu dapat membuatnya sendiri. Untuk prosedur pembuatan kandang minimalis sederhana yaitu:

  1. Buat rancangan kandang yang akan dibuat. Lalu siapkan alat dan bahan yang digunakan.
  2. Selanjutnya buat kandang dengan mengikuti desain dan ukuran yang telah ditentukan.
  3. Pasang kawat sebagai dinding kandang.
  4. Jika sudah maka kamu dapat memasang atap kandang. Selanjutnya pasang wadah minum dan pakan. Tempat tersebut berguna sebagai wadah pakan Burung Perkutut lokal agar cepat bertelur.
  5. Langkah terakhir yakni melakukan pengecatan agar kandang terlihat bagus.

3. Pakan Burung Perkutut

Burung Perkutut adalah burung yang makanan dominannya berasal dari tumbuhan. Dosis pakan Burung Perkutut dapat diberikan dua sampai empat kali sehari tergantung dari nafsu makannya. Setiap Burung Perkutut memiliki pakan yang berbeda tergantung untuk apa burung tersebut dibudidayakan (untuk bisnis, diternakkan, atau mengikuti ajang lomba).

Pakan Burung Perkutut lokal agar cepat bertelur yaitu yang banyak mengandung kalsium, seperti sontong atau ketan hitam. Jika Burung Perkutut diperuntukkan untuk mengikuti ajang lomba, maka kamu dapat memberi pakan godem dan pakan yang mengandung banyak serat. Selain pakan, hal yang harus diperhatikan adalah pemberian vitamin Burung Perkutut cepat bertelur.

4. Cara Ternak Burung Perkutut

Dalam melakukan budidaya Burung Perkutut harus mempertimbangkan aspek ketekunan, kedisiplinan, dan kesabaran serta aspek ekonomi. Proses budidaya tersebut harus ditekuni sejak awal seleksi bibit hingga tahap pemanenan agar berjalan dengan sukses proses budidaya yang kamu lakukan. Gunakan bibit yang telah lulus seleksi, jaga selalu kebersihan kandang agar burung nyaman, dan pakan yang diberikan harus tepat dan memenuhi gizi dalam tubuhnya.

Kamu dapat menambahkan vitamin Burung Perkutut cepat bertelur dan suplemen lainnya seperti obat atau vaksin agar kesehatan tubuh si burung tetap terjaga. Jika ada Burung Perkutut yang sakit, maka berikan obat atau vaksin agar cepat sembuh. Obat yang dapat kamu gunakan yaitu terasi (meningkatkan suhu burung), daun saga (mengobati luka tenggorokan dan paruh), bawang merah (sebagai penghangat tubuh burung) dan masih banyak lagi.

5. Penyebab Kegagalan Cara Ternak Burung Perkutut

Ada beberapa penyebab kegagalan dalam cara ternak Burung Perkutut tidak berhasil, yakni:

  1. Perawatan yang diberikan tidak maksimal.
  2. Pakan yang diberikan tidak bergizi.
  3. Kondisi kebersihan lingkungan sekitar dan kandang tidak diperhatikan.
  4. Adanya wabah besar-besaran yang menyerang burung, seperti flu burung.

6. Harga Bibit dan Harga Jual Burung Perkutut

Kelompok hargaHarga Burung Perkutut (Rp)Sumber
Burung Perkutut jantan jenis Bangkok300.000Https://www.tokopedia.com/hamsterkuy/perkutut-bangkok-dewasa-jantan
Burung Perkutut Lokal dewasa350.000Https://shopee.co.id/Burung-Perkutut-Lokal-Paud-Sudah-Bunyi-Indukan-Trah-Lomba-i.183566398.7417287752
Burung Perkutut Bangkok anakan200.000Https://www.bukalapak.com/p/hobi-koleksi/pet-food-stuff/makanan-hewan-peliharaan/6nhobw-jual-burung-perkutut-bangkok-anakan-piyik-dan-juga-dewasa

Demikian artikel mengenai cara ternak Burung Perkutut. Semoga berhasil!

Alvin Dwi Reza Menjadi terbaik dari yang terbaik dengan mengedepankan 5B (Beribadah, Berdoa, Berjuang, Belajar, Berikhtiar)

Gold Coin

Hendrasap
3 min read

Ebod Kenari

Hendrasap
3 min read

Ebod Joss

Hendrasap
3 min read