Alvin Dwi Reza Menjadi terbaik dari yang terbaik dengan mengedepankan 5B (Beribadah, Berdoa, Berjuang, Belajar, Berikhtiar)

Obat Kucing Flu

2 min read

obat kucing flu

Sedih pasti jika melihat kucing kesayangan sedang sakit apalagi flu. Jika kucing kamu belum pernah melakukan vaksin atau karena kurang berjemur tambah khawait bukan? Kucing yang flu dia akan bersih-bersin sama seperti manusia nah untuk mengatasinya silahkan berikan obat kucing flu yang bagus ya.

Salah satu penyebab kucing flu ialah karena virus atau bakteri bahkan bisa juga jamur. Kali ini Nonaternak akan mengupas tuntas mengenai solusi menyembuhkan penyakit flu pada kucing kesayangan kamu. Obat flu kucing di apotik atau toko khusus hewan bisa kamu datangi untuk mendapatkan obatnya tentunya obat kucing flu ini manjur ya.

obat kucing flu

Obat Kucing Flu

Virus influenza dapat menular akibat kucing tersebut saling menjilat, mengendus, bermain bersama, dan tidur bersama. Selain itu flu juga bisa saja menular karena melalui alat makan, permukaan kandang hingga minuman yang telah dikonsumsi bersama. Virus ini bisa menyebar dengan cepat melalui udara yakni dari percikan air liur atau droplet ketika bersin. Agar kucingmu bisa dalam keadaan normal dan sehat kembali maka inilah beberapa referensi obat kucing flu yang bagus!

1. Sakamycetin Sirup

Cara mengobati kucing flu ialah sesegera mungkin berikan obat pereda flu. Salah satu obat flu untuk kucing tersebut ialah Sakamycetin sirup. Dosis yang bisa kamu berikan untuk kucing ukuran masih bayi atau anakan maka beri saja dengan takaran 2 x 0,5 cc dengan selang pemberian 6 hingga 8 jam.

Sedangkan pada kucing usia dewasa kamu bisa memberikan Sakamycetin sirup dengan takaran 2 x 1 cc pada selang waktu pemberian 6 hingga 8 jam juga ya. Harga obat ini yakni Rp. 18.000, kamu bisa cek pada link https://shopee.co.id/FLU-BATUK-HERBAL-30ml-raid-all-cat-dog-obat-batuk-pilek-demam-kucing-anjing-i.17146406.425848976.

2. Intramycetin Sirup

Jenis merk obat flu manusia untuk kucing salah satunya ialah Intramycetin sirup. Berikan dosis 2 x 0,55 cc untuk kucing anakan sedangkan untuk kucing yang sudah tumbuh dewasa berikan dosis 2 x 1 cc.

Dosis ini silahkan kamu berikan pada kucing yang terkena flu dengan selang waktu pemberian 6 hingga 8 jam ya. Para pemelihara kucing juga banyak yang memberikan obat merk ini untuk mengatasi kucing kesayangannya ketika pilek dan bersin.

Usahakan ketika kucing yang satu flu, kamu jauhkan atau beri jarak dengan peliharaan kucing kamu yang lainnya tujuannya agar tidak tertular ya.

Harga obat Intramycetin Sirup masih tergolong terjangkau kok dan tentunya tidak merogoh kocek kamu terlalu dalam. Harga Intramycetin ini yakni Rp. 13.000.

3. Flucat Anti Flu dan Pilek

Ada banyak gejala yang diakibatkan karena kucing sedang sakit. Beberapa gejala tersebut seperti lemes, mata ber arir, hidung tersumbat atau lembab, nafsu makan berkurang berhenti mengeong dan lain sebagainya.

Jika kamu menemui permasalahan seperti ini jangan khawatir ya kamu bisa memberikan obat flu kucing merk Flucat. Obat merk ini bisa kamu jumpai pada apotik atau di toko khusus kucing. Sehingga mudah untuk kamu dapatkan ya. Segera belikan obat merk ini untuk kucing.

Terdapat kandungan minyak ikan yang sangat bagus untuk kesehatan serta nafsu makan si kucing. Silahkan berikan obat ini dengan takaran 8 sampai 12 tetes untuk kucing berukuran besar atau dewasa.

Cara pemberian nya yakni tetesin dulu 12 tetes Flucat pada sendok lalu pegang mulut kucing agar terbuka dan masukkan tetesan obat tersebut kemulut kucing. Berikan 3 kali sehari dan untuk pemberian takaran nya sebanyak 12 tetes ya.

Harga yang ditawarkan di shoope yakni sekitar Rp. 16.000, kamu bisa melihat ulasan lengkapnya pada link https://www.tokopedia.com/tokods/flu-cat-obat-flu-dan-pilek-pada-kucing.

Harga ini bisa saja berganti-ganti sesuai dengan harga pasar. Flucat mengandung antibiotik serta anti demam yang bisa membantu mengobati kucing yang menderita flu, pilek serta demam. Pecinta kucing juga sudah banyak yang mencoba merk Flucat ini untuk mengatasi solusi penyakit flu pada kucing.

4. Obat Flu Kucing Coldy

Harganya cukup murah untuk 1 botol obat Coldy ini. Obat ini tergolong paling laris untuk mengatsi kucing yang  sedang flu. Coldy sendiri sebenarnya ialah antibiotic yang porsinya sudah disesuaikan dengan kucing sehingga tergolong aman dikonsumsi kucing ya.

Antibiotik apa yang Cocok untuk kucing? Baca dulu Antibiotik untuk Kucing.

Pemakaian Coldy tidak boleh melebihi takaran yang sudah ditentukan. Berikan kucing dewasa yang sedang flu Coldy dengan takaran 8 sampai 12 tetes dalam sehari. Kucing yang berusia kurang dari 1 tahun berikan saja 6 sampai 8 tetes, sedangkan untuk kitten 4 sampai 6 tetes perharinya.

Harga di shoope untuk 1 botol obat kucing Coldy ini yakni Rp. 17.000 bisa langsung kamu cek di link https://www.tokopedia.com/kalender2018/coldy-cat-obat-flu-dan-pilek-kucing?src=topads Jika diberikan dengan benar kemungkinan kucing kamu yang sedang sakit bisa sembuh dengan selang waktu sekitar 1 minggu.

Demikian ulasan yang bisa Nonaternak berikan mengenai obat kucing flu. Jangan lupa selalu periksakan kesehatan ke dokter hewan agar si kucing bisa terhindar dari penyakit. Semoga bisa bermanfaat ya!

Alvin Dwi Reza Menjadi terbaik dari yang terbaik dengan mengedepankan 5B (Beribadah, Berdoa, Berjuang, Belajar, Berikhtiar)

Susu Untuk Anak Kucing

Hendrasap
4 min read

Bulu Kucing Rontok

Hendrasap
3 min read

Kucing Betina Birahi

Hendrasap
3 min read