Alvin Dwi Reza Menjadi terbaik dari yang terbaik dengan mengedepankan 5B (Beribadah, Berdoa, Berjuang, Belajar, Berikhtiar)

Cara Ternak Ikan Louhan

2 min read

cara ternak ikan louhan

Ikan louhan adalah salah satu ikan hias yang memiliki keistimewaan yang menjadikan banyak orang memeliharanya. Keunikan tersebut dapat dilihat dari bagian dahinya yang memiliki bentuk agak jenong atau lebar, serta memiliki warna yang menarik mata. Untuk cara ternak ikan louhan sendiri tidak membutuhkan banyak waktu, asalkan dirawat dengan baik.

Nonaternak sudah merangkum beberapa hal penting tentang cara budidaya ikan louhan. Berikut ini adalah cara ternak ikan louhan yang harus diperhatikan dalam budidaya ikan louhan agar berjalan dengan sukses, terutama untuk pemula.cara ternak ikan louhan

Cara Ternak Ikan Louhan

Ikan louhan adalah salah satu ikan hias yang gampang dibudidayakan karena mudah beradaptasi dengan lingkungan sekitar. Louhan memiliki dahi yang nonong atau sering disebut jenong dan warna tubuh yang bervariasi serta menarik sehingga ikan tersebut disebut sebagai flower horn. Jenis dari Ikan tersebut yang dapat dibudidayakan seperti jenis ikan louhan cencu, free head, classic, chinwa, golden best, dan lain lain. Diartikel ini akan dipaparkan mengenai cara ternak ikan louhan yang baik dan benar.

1. Pemilihan Bibit Ikan Louhan

Perlu diketahui bahwa seleksi bibit merupakan realisasi dari cara merawat ikan louhan yang masih kecil. Hal tersebut karena bibit yang digunakan adalah bibit yang berasal dari telur yang baru menetas sehingga masih berukuran kecil.

Ciri ciri bibit yang baik dalam cara memelihara ikan louhan bagi pemula guna dibudidayakan yakni bibit memiliki kondisi sirip yang seimbang dan tidak cacat, nafsu makan bibit normal, dan bibit dapat bergerak aktif. Selain itu juga, kondisi sirip yang sehat dan terawat juga dimiliki oleh bibit yang memiliki sifat unggul. Syarat yang terpenting adalah bibit memiliki dahi yang nonong atau jenong dengan warna yang eksotis.

2. Aquarium Ikan Louhan

Jenis tempat budidaya yang digunakan dalam cara ternak ikan louhan adalah aquarium. Usahakan aquarium yang digunakan memiliki ukuran yang sedikit besar agar ikan bebas bergerak. Untuk ikan louhan yang memiliki ukuran 45 cm sampai 50 cm dapat menggunakan aquarium dengan ukuran 205 cm x 175 cm x 85 cm.

Dalam cara memelihara ikan louhan  bagi pemula, sebaiknya menggunakan aquarium yang sudah dilengkapi dengan filter, aerator, hiasan aquarium, dan tumbuhan air agar menambah kadar oksigen dalam aquarium sehingga ikan dapat hidup dengan sehat.

Langkah langkah untuk membuat aquarium ikan louhan yaitu sebagai berikut:

  1. Buat sketsa rancangan aquarium yang akan digunakan. Bentuk yang umum digunakan adalah persegi tau persegi panjang.
  2. Siapkan alat yang terdiri dari kaca, lem kaca, aerator, filter, hiasan aquarium, dan tumbuhan air. Sedangkan untuk alatnya dapat menggunakan gergaji kaca.
  3. Buat kerangka aquarium sesuai desain tadi. Lalu oleskan lem kaca pada bagian tepi kaca kemudian rekatkan semua bagian.
  4. Jika sudah kering, maka dapat diisi air kemudian dilanjutkan dengan pemasangan aerator, filter, dan hiasan aquarium.
  5. Aquarium ikan louhan sudah jadi!

3. Pakan Ikan Louhan

Cara budidaya ikan louhan agar cepat jenong salah satunya dipengaruhi oleh segi pakan bergizi dan bernutrisi yang diberikan. Jika ikan mendapat asupan pakan yang cukup maka ikan dapat tumbuh dengan sehat dan cepat jenong. Porsi pakan yang diberikan dapat dengan dosis 20 gram untuk satu ekor ikan louhan.

Jenis pakan yang dapat digunakan dalam cara ternak ikan louhan ada dua macam, yaitu pakan buatan dan pakan alami. Pakan buatan dapat berupa pelet yang khusus untuk ikan jenis louhan. Sedangkan pakan alami dapat menggunakan cacing sutra, cacing tanah, nyamuk, udang, kutu air, dan masih banyak lagi.

4. Cara Ternak Ikan Louhan

Cara memelihara ikan louhan yakni mulai dari tahap pemilihan bibit yang unggul dan berkualitas agar didapatkan keturunan yang memiliki sifat unggul seperti induknya. Kemudian pemberian pakan sebaiknya diperhatikan dengan serius agar asupan nutrisi dan gizi untuk ikan louhan dapat terpenuhi sehingga dapat tumbuh dan berkembang dengan maksimal.

Dalam cara ternak ikan louhan, jika ada ikan yang sakit maka segeralah melakukan karantina agar ikan dapat secepat mungkin mendapatkan penanganan. Kamu juga dapat memberi ikan vitamin atau ramuan ikan agar dapat tumbuh dengan baik.

5. Penyebab Kegagalan Cara Ternak Ikan Louhan

Hal yang tidak disukai oleh pembudidaya adalah terjadinya kegagalan. Ada beberapa faktor penyebab kegagalan cara merawat ikan louhan yang masih kecil maupun sudah besar, yaitu kurangnya pasokan pakan bergizi yang diberikan sehingga belum bisa memenuhi kebutuhan nutrisi si ikan.

Kondisi filter dan aerator yang rusak juga dapat menjadi penghalang budidaya ikan louhan tidak berjalan dengan sukses. Hal tersebut mengakibatkan kondisi aquarium menjadi kotor dan kurangnya kandungan oksigen dalam aquarium.

6. Harga Bibit dan Harga Jual Ikan Louhan

Kelompok hargaHarga Ikan Louhan (Rp)Sumber
Bibit ikan louhan ukuran 7 cm sampai 9 cm50.000https://www.tokopedia.com/pepe2shop/
Bibit ikan louhan jenis kamfa150.000https://www.tokopedia.com/prisa/
Ikan louhan dewasa jenis cencu185.000https://www.tokopedia.com/sindrazz2015/

Harga tersebut dipengaruhi oleh umur ikan louhan, tempat membeli ikan louhan, kondisi pasar, dan jenis ikan louhan.

Itulah artikel mengenai cara budidaya ikan louhan agar cepat jenong. Terima kasih!

Alvin Dwi Reza Menjadi terbaik dari yang terbaik dengan mengedepankan 5B (Beribadah, Berdoa, Berjuang, Belajar, Berikhtiar)

Umpan Ikan Tawes

Hendrasap
3 min read

Umpan Ikan Mujair

Hendrasap
2 min read

Umpan Ikan Gabus

Hendrasap
3 min read