Hendrasap Berkatalah kepada dirimu sendiri "Aku ini orang yang tidak baik maka pekerjaanku yang terpenting adalah membuat kebaikan".

Cara Mengobati Kucing Keracunan

3 min read

cara mengobati kucing keracunan

Cara mengobati kucing keracunan merupakan sabuah upaya dalam memberikan penanganan pertama kitten yang sedang keracunan zat kimia. Kucing memang hewan karnivora akan tetapi kebanyakan kucing saat ini menyukai berbagai jenis makanan. Apalagi saat berada di konsisi kelaparan, kucing bisa makan apa saja termasuk ikan atau tikus yang terkontaminasi racun.

Maka dari itu, Nonaternak kali ini akan membahas tentang cara menangani kucing yang sedang keracunan. Pembahasan cara mengobati kucing keracunan ini dibuat ringkas dan sederhana sehingga mudah dipahami pemula. Tanpa basa-basi lagi, mari simak artikel ini supaya kamu paham!

penyebab kucing mati karena keracunan

Cara Mengobati Kucing Keracunan

Mengetahui apa penyebab kucing keracunan merupakan langkah awal dari penanganan kucing keracunan yang paling tepat. Umumnya penyebab kucing keracunan berasal dari makanan dan minuman yang telah terkontaminasi zat kimia berbahaya. Jangan biarkan begitu saja kucing yang telah keracunan , karena hal itu akan membuatnya tambah tersiksa.

1. Tempatkan Kucing Ke Tempat yang Sejuk

Udara yang segar dan bersih akan membantu cara mengobati kucing keracunan. Setelah mengenali ciri kucing keracunan sebaiknya letakkan dulu ke tempat sejuk ini. Menempatkan kucing ke ruangan terbuka merupakan pertolongan pertama apabila kucing keracunan polusi udara.

Pada daerah perkotaan dan pabrik akan membuat potensi keracunan udara meningkat. Ini sangat buruk bagi si kucing yang rawan keracunan polusi udara.

Jadi solusi yang baik tentang penanganan di tempat yang sejuk ini mungkin bisa kamu lakukan pada tempat yang ada pendingin udaranya. Udara yang sejuk juga akan membuat kucing lebih rileks dalam penanganan.

2. Cara Mengobati Kucing Keracunan dengan Obat

Obat kucing keracunan selengkapnya sudah di bahas di Obat Kucing Keracunan.

Setelah kucing muntah-muntah cara mengobati kucing muntah yang selanjutnya adalah mengurangi penyerapan racun tikus yang ada pada usus. Gunakan arang aktif untuk membantu mengurangi penyerapan racun tikus.

Dosis arang aktif untuk cara tradisional mengobati kucing makan racun tikus pada kucing yang memiliki berat 2,27kg adalah 1 gram. Sedangkan untuk kucing yang keracunan racun tikus akut gunakan dosis sebanyak 2-8 gr/kg berat tubuhnya.

Berikan sekali setiap 6-8 jam dan pemberiannya selama 3-5 hari saja. Kamu bisa mencampur arang aktif dengan air untuk melarutkannya kemudian masukkan ke suntikan tanpa jarum dan berikan lewat mulut kucing bagian samping.

3. Membaringkan Kucing Lalu Memijat Perutnya

Saat kucing memakan Ikan atau daging tikus yang sudah lama basi kadar asamnya akan meningkat. Sehingga akan membuat pencernaan kucing terganggu bahkan bisa keracunan. Apalagi tikus tersebut juga sudah terkontaminasi dengan racun tikus, tentunya sangat berbahaya bagi kitten.

Kucing yang keracunan pasti merasa tidak enak pada bagian perutnya. Nah supaya kucing merasa lebih nyaman dalam cara mengatasi kucing keracunan sebaiknya baringkan kucing pada tempat yang nyaman serta mudah dialiri air agar racun mudah di bersihkan.

Memijit perut kucing juga akan membantu kucing merasa nyaman. Penanganan ini masih langkah awal ya, jadi kamu harus memberikan bahan-bahan pilihan untuk menetralisir racun.

4. Cara Mengobati Kucing Keracunan dengan Air Kelapa Muda

Cara menangani kucing keracunan dengan air kelapa memang sangat ampuh. Hal ini terbukti dengan kandungan air kelapa yang bisa menetralisir racun yang ada pada manusia. Jadi tantu saja bisa berkhasiat ampuh menetralkan racun di dalam pencernaan kucing.

Air kelapa muda dikenal menyegarkan dan randah kalori. Beberapa penelitian menunjukkan air kelapa muda mengandung asam amino esensial, mineral, mikronutrien, glukosa, fruktosa, sukrosa, vitamin B, vitamin C dll. Karena kandungannya ini, air kelapa menjadi pilihan untuk dunia medis khususnya dalam penanganan keadaan darurat medis dan memberikan keseimbangan elektrolit isotonik.

Selain itu andungan mikronutrien dalam air kelapa memiliki manfaat untuk meningkatkan kekebalan tubuh. Oleh karena itu, saat kucingmu mengalami keracunan zat kimia sebaiknya gunakan saja air kelapa muda ini.

Caranya bagaimana ? Siapkan dulu air kelapa muda yang masih fresh dan alat suntik tanpa jarum. Tujuan menggunakan alat suntik tanpa jarum ini untuk memudahkan kamu dalam memberikannya kepada kucing.

Tuangkan cara mengobati kucing keracunan dengan air kelapa kedalam wadah lalu sedot dengan alat suntik tanpa jarum. Gunakan alat pelindung diri supaya tidak terkena cakaran kucing saat memberontak. Setelah itu baru minumkan air kelapa melalui bagian belakang taring kucing.

5. Memberi Minum Susu

Selain cara menangani kucing keracunan dengan air kelapa kamu bisa menggunakan penawar racun lainnya yaitu susu. Jenis susu yang bisa kamu gunakan adalah susu beruang (bear brand) dan susu ultra milk.

Susu memang kaya akan gizi yang baik untuk tubuh. Beberapa kandungannya juga dipercaya bisa menetralisir racun dalam tubuh. Saat memberikan susu pada kucing sebaiknya gunakan suntikan tanpa jarum karena biasanya kucing yang keracunan tidak mau minum sendiri.

6. Perbanyak Minum Air

Air putih bisa kamu gunakan untuk cara mengobati kucing keracunan. Penanganan ini bisa dibilang paling mudah untuk kamu lakukan di rumah. Air terkenal dengan sifat pembersih atau penetralisir asam, sehingga kamu bisa menggunakannya untuk membantu meringankan gejala kucing keracunan.

Zat kimia berbahaya yang ditelan kucing akan mengendap pada hati dan ginjal sehingga berakibat buruk seperti keracunan ini. Jika kondisinya tidak segera tertolong kerusakan organ hati atau ginjal bisa terjadi. Nah untuk melarutkan zat kimia tersebut kamu bisa memberikan minum ke kucing yang banyak.

Apabila kucing susah minum sendiri, gunakan pipet atau suntikan tanpa jarum untuk memaksanya minum. Berikan air minum setidaknya 250 ml setiap harinya.

7. Buat Kucing Muntah

Kucing memiliki sifat penasaran yang tinggi, oleh karenanya terkadang bisa memakan racun tikus yang sebenarnya kamu gunakan untuk mematikan tikus. Akibatnya kucing akan mengalami keracunan dan dibuat muntah.

Untuk menangani itu kamu perlu cara tradisional mengobati kucing makan racun tikus. Racun tikus bisa keluar menggunakan bantuan hidrogen peroksida 3% dan suntik tanpa jarum.

Sebaiknya cara mengatasi kucing keracunan menggunakan hydrogen proksida menggunakan dosis yang pas yaitu 5 ml per 2,27 kg berat tubuh setiap pemberiannya. Sedangkan berat kucing rata-rata 4,52 kg jadi kamu membutuhkan dosis sekitar 10 ml. Berikan hidrogen peroksida menggunakan jarum suntik ke mulut kucing bagian samping dengan pengulangan setiap 10 menit sekali dengan maksimum 3 dosis.

Perlu kamu ketahui bahwa pemberiannya harus secara hati-hati. Pastikan kucing menelannya dan jangan menekan isi secara langsung. Hal ini untuk mengantisipasi cairan membanjiri mulutnya dan kucing menghirup hydrogen proksida.

Hendrasap Berkatalah kepada dirimu sendiri "Aku ini orang yang tidak baik maka pekerjaanku yang terpenting adalah membuat kebaikan".

Susu Untuk Anak Kucing

Hendrasap
4 min read

Bulu Kucing Rontok

Hendrasap
3 min read

Kucing Betina Birahi

Hendrasap
3 min read